Kaprodi Ilmu Hadis UIN Sunan Kalijaga Hadiri ASEAN-QA Forum di Hanoi Vietnam

Ketua Prodi Ilmu Hadis dengan Prof. Dr. T. Basaruddin, President, ASEAN Quality Assurance Network, Indonesia
Tanggal 6-9 November 2019 diadakan workshop dengan tema networking for building and sustaining quality culture in higher education Institution. Hadir dalam kegiatan ini PT lingkup ASEAN seperti Indonesia, Burma, Malaysia dan lain-lain seperti Vietnam yang sebagai tuan rumah. Hadir pula dalam kesempatan ini adalah negara mitra penjaminan mutu dunia seperti Asean Quality Assurance Networking (AQAN), Asean University Network (AUN), European for Quality Assurance for Higer Education (ENQA), University Postdam, dan Regional Centre for Higher Education, and Development (SEAMCO RIHED) dan German Academic Exachange Service (DAAD). Sebagai tuan rumah kegiatan ini adalah Foreign Trade University di Hanoi Vietnam.
Di antara PT yang hadir dari Negara Indonesia adalah UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. PT asal Yogyakarta ini adalah satu-satunya delegasi PTKIN yang ikut serta dalam kegiatan di atas. Salah satu delegasi UIN adalah Ketua Prodi Ilmu Hadis UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta yaitu Dr. H. Muhammad Alfatih Suryadilaga, S.Ag. M.Ag., sekaligvus sebagai Auditor Internal UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Selain itu ikut serta peserta lain yaitu Dr. H. Fahri Husein, SE., M.Si. Ketua LPM dan auditor lainnya yaitu Dr. Irsyadunnas, M.Ag dan Dra. Hj. Fatma Amilia, S.Ag. M.Si.
Seluruh pihak yang terlibat dalam perhelatan di atas menjadi nara sumber danmemberikan kata kunci pengantarnya. Kesemuanya menjelaskan pentingnya peningkatan budaya mutu yang baik dalam setiap PT. Hal tersebut dapat berjalan dengan beragam pola salah satunya dengan kerjasama di antara PT baik di dalam maupun dengan Luar Negeri. Salah satu narasumber yang dalam paper utama adalah Prof. Dr. T. Basaruddin, President, ASEAN Quality Assurance Network, Indonesia. dengan tema kajian The Role of QA Networks in the Changing ASEAN Higher Education Landscape) ini kajian dibahas dengan narsum lain seperti Prof. Dr. Masoud Muruke, Former President of the East African Higher Education Quality Assurance Network, University of Dar es Salaam, Tanzania dan narsum lainnya.
ASEAN-QA Forum tahun kali ini juga menampilkan capaian penjaminan mutu di seluruh negara ASEAN. Hal tersebut dijelaskan oleh Kaprodi Ilmu Hadis UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta setelah mengikuti jalannya acara selama dua hari di kampus negara Indochina ini. Oleh karenanya, diperlukan upaya mendesain secara baik penjaminan mutu di maisng-masing prodi menuju tingkat internasional salah satunya lewat AUN-QA. Hal ini dilakukan untuk mendapatkan kualitas yang setara dengan negara lain. Harapan besar seluruh prodi PTKI akan dapat tersertifikasi semunya. Sehingga dalam kualitas dna kuantitas di Indonesia semakin meningkat dan siap menuju PT bergengsi dengan standar Internasional yang dikenal dengan WCU. (MAS)