Mahasiswa ILHA Juara 2 Exchange Indonesian Youth Excursion Network
Sri Wulandari di Internasional Indonesian Youth Excursion Network Batch 9 di Kuala Lumpur
(Kuala Lumpur, 14/01). Sri Wulandari, mahasiswa Program Studi Ilmu Hadis Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta yang juga penerima Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) Tahun 2023mengikutiExchange Indonesian Youth Excursion Network Batch 9 di Kuala Lumpur. Pada ajang bergengsi tersebut, Sri Wulandari mempresentasikanproyek SDGs, yang kemudian mengantarkannya meraih juara II (dua) untuk kategori Best Project Innovation.Program ExchangeIndonesian Youth Excursion Network dirancang khusus untuk kaum muda yang ingin memperluas wawasan mereka terkait budaya, sejarah, dan kehidupan sehari-hari di luar negeri. Hal lain yang mereka dapatkan adalah kemampuan membangun jaringan sosial dengan peserta lainnya.